Update Harga Emas di Pegadaian Jenis UBS dan Galeri24 Hari ini 21 Juli 2025, Stagnan!

Senin 21-07-2025,13:57 WIB
Reporter : Syifa Lulu
Editor : Syifa Lulu

BOGOR.DISWAY.ID - Update terbaru harga emas di Pegadaian pada penjualan hari Senin, 21 Juli 2025.

Harga emas yang dijual PT Pegadaian (Persero) untuk dua produk logam mulia UBS dan Galeri24 stagnan atau stabil dari harga jual sebelumnya.

Harga emas Galeri24 ukuran 1 gram stagnan di angka Rp1.906.000 per gram dari sebelumnya Rp1.895.000 per gram pada penjualan Sabtu, 19 Juli 2025.

BACA JUGA:Jutaan Spesies Jamur Masih Misterius! IPB Temukan Shiitake Liar Indonesia yang Bikin Takjub

Sementara itu, harga emas UBS berada di posisi Rp1.927.000 per gram dari sebelumnya Rp1.926.000 per gram.

Untuk diketahui, emas Galeri24 tersedia dalam ukuran mulai dari 0,5 gram hingga 1.000 gram (1 kilogram), sedangkan emas UBS dijual dalam varian mulai 0,5 gram hingga 500 gram.

Penurunan harga emas ini dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari fluktuasi harga emas dunia, penguatan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS, hingga sentimen pasar terhadap suku bunga global. 

Bagi kamu yang tengah berencana membeli atau menjual emas, penting untuk mengetahui harga terbaru agar tidak salah langkah dalam mengambil keputusan investasi. 

BACA JUGA:Jadwal Sholat Lengkap di Bogor dan Sekitarnya Hari Ini 21 Juli 2025, Umat Muslim Yuk Cek!

Daftar Harga Emas di Pegadaian Hari ini

Melansir dari laman resminya, berikut daftar harga emas di Pegadaian jenis UBS dan Galeri24 Senin, 21 Juli 2025.

Harga Emas UBS 

  • Emas UBS 0,5 gram: Rp1.042.000
  • Emas UBS 1 gram: Rp1.927.000
  • Emas UBS 2 gram: Rp3.825.000
  • Emas UBS 5 gram: Rp9.450.000
  • Emas UBS 10 gram: Rp18.800.000
  • Emas UBS 25 gram: Rp46.906.000
  • Emas UBS 50 gram: Rp93.618.000
  • Emas UBS 100 gram: Rp187.161.000
  • Emas UBS 250 gram: Rp467.765.000
  • Emas UBS 500 gram: Rp934.429.000

BACA JUGA:Lokasi dan Harga Tiket Masuk Enchanting Valley by Taman Safari di Bogor, Tempat Wisata Baru Viral

‎Harga emas Galeri24

  • Emas Galeri24 0,5 gram: Rp1.000.000
  • Emas Galeri24 1 gram: Rp1.906.000
  • Emas Galeri24 2 gram: Rp3.754.000
  • Emas Galeri24 5 gram: Rp9.316.000
  • Emas Galeri24 10 gram: Rp18.581.000
  • Emas Galeri24 25 gram: Rp46.337.000
  • Emas Galeri24 50 gram: Rp92.599.000
  • Emas Galeri24 100 gram: Rp185.106.000
  • Emas Galeri24 250 gram: Rp462.536.000
  • Emas Galeri24 500 gram: Rp924.616.000
  • ‎Emas Galeri24 1.000 gram: Rp1.849.232.000.
Kategori :